Sabar, jangan salah paham dengan judul Geng Ijo Enggak Ada Obat di Race 1 Underbone 150 Open MRS 2024 Seri 4.
Maksudnya Geng Ijo di sini bukannya tim Kawasaki yang identik dengan sebutan Geng Ijo di kancah balap.
WARNA HIJAU YANG IDENTIK
Soalnya, Kawasaki sendiri tak turun balap di kelas Underbone 150cc Open Mandalika Racing Series 2024 seri ke-4 yang berlangsung di sirkuit Mandalika, NTB (24-25/8).
Maksudnya Geng Ijo di sini adalah tim VMK Racetech Kawahara Yamaha Yamalube Pirelli Repsol KYB RK.
Tim yang bertabur sponsor, seperti halnya Kawahara Racing, Police Enjoy dan Djava ini, identik dengan warna hijau Stabilo.
Makanya, tak sedikit juga netizen yang menjulukinya dengan Geng Ijo.
Kalau enggak percaya, silakan lihat kolom komentar di siaran langsung alias Live Streaming di kanal YouTube Mandalika Racing Series.
Iya, tempatnya netizen penyuka, dan bahkan yang enggak suka balap pun ikut berkomentar serta berdebat tentang tim atau pembalap idolanya. He,he,he.
Jangan lupa gulirkan ke bawah kolom chat-nya, pasti seru untuk disimak selain jalannya balap. Wkwkwk…
Nah, terlepas dari itu, Aditya Fauzi pembalap tim VMK Racetech Kawahara Yamaha Yamalube Pirelli Repsol KYB RK berhasil berdiri di podium tertinggi sirkuit Mandalika.
Baca Juga : Tarung di ARRC Indonesia 2024 di Sirkuit Mandalika Wahyu Aji dan Leon Chandra Bawa Senjata Baru
Pembalap asal Tasikmalaya, Jawa Barat itu mampu membawa Yamaha MX-King 150 racikan Leon Chandra menyentuh garis finish pertama.
NYARIS PENUHI PODIUM
Tidak hanya itu, dibilang enggak ada obatnya, lantaran Fadli Rigani asal Sumatera Barat yang juga rekan setimnya, menempati posisi kedua.
Bahkan, Geng Ijo ini juga nyaris memenuhi podium 3 di MRS 2024 seri 4 ini dengan salah satu pembalapnya, Hafid Pratamaditya.
Namun, Hafid harus mengakui keunggulan M Murobbil Vitoni dari tim Yamaha LFN HP969RCB Proliner NHK Navaro yang unggul 0,011 detik sentuh garis finish.
Dengan begitu, Hafid menempati posisi keempat dan terasa sedikit kesal lantaran tak bisa bergabung dengan rekan-rekannya di podium.
Kembali ke pemenang, Aditya mengakui kalau dirinya berusaha untuk menerapkan strategi gas pol sembari tetap menjaga fokus.
“Kepada tim, terima kasih atas kerja kerasnya. Saya sangat senang untuk hasil di race pertama ini, meskipun tadi di sesi Kualifikasi sempat ada kendala,” pungkas Aditya dilansir MotoSport.id.
(Foto: Istimewa)
Hasil Race 1 Underbone 150cc Open MRS 2024 Seri 4 :