Subscribe
motosport
  • Home
  • News
  • Result
  • Modified
  • Figure
  • New Ride
  • Style
  • Shop
No Result
View All Result
  • Home
  • News
  • Result
  • Modified
  • Figure
  • New Ride
  • Style
  • Shop
No Result
View All Result
motosport

Komentar Mario Aji Setelah Terjatuh di Moto2 Inggris

KontribMotosport by KontribMotosport
August 5, 2024
in MotoGP, News
319 3
0
Home News MotoGP
1k
SHARES
5.4k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Mario Aji merupakan pembalap Indonesia semata mayang, yang bertanding diajang Moto2 Inggris, Minggu, 4 Agustus 2024.

Sebelum race day, catatan waktu yang diraih Mario Aji saat sesi kualifikasi mengantarkannya meraih posisi ke 21.

Saat balapan, pembalap binaan Astra Honda Motor ini, mampu memperlihatkan kemampuannya.

Perlahan namun pasti, awal balapan di posisi 21 bisa melejit ke posisi 11. Pada posisi itu, Mario bergabung dengan 8 pembalap lainnya memperebutkan 10 besar.

Namun, sayang pembalap asal Magetan itu mengalami highside yang membuat dirinya terpelanting dan mendarat di aspal.

Komentar Mario Aji Pasca Kecelakaan

Kecelakaan tersebut membuat Mario masuk ke paddock duluan, dia tidak bisa melanjutkan balapan.

Mario mengaku kecewa atas insiden highside yang dialaminya, padahal dia sedang bertarung memperebutkan posisi 10 besar.

“Bahkan, saya bisa mendekati pembalap yang berduel untuk memperebutkan podium,” ungkap Mario Aji, dikutip Motosport.id dari Honda Racing.

Sayangnya Mario mengaku membuat kesalahan kecil, yang memicu terjadinya highside.

Kecelakaan Tak Bikin Mental Kendor

Sebagai pembalap Indonesia satu-satunya di Moto2, semangat juang Mario patut diacungi jempol.

Buktinya kejadian highside tersebut tidak membuat dirinya kendor, karena Mario melihat hal positif lain.

“Saya sadar bahwa saya bisa berduel dengan pembalap-pembalap top, hal itu membuat saya semakin semangat meski saya tidak bisa menyelesaikan balapan,” beber Mario.

Mental Mario kuat, karena dia merasa dirinya mampu bertarung dengan pembalap top level di Moto2.

Artinya Mario sedang berada di jalur yang baik, tinggal menunggu hasil yang menggembirakan.

Makanya, Mario bertekad akan bekerja keras untuk seri selanjutnya di Austria.

Tags: mario ajiMoto2 Inggrismotosport.idpembalap indonesia
Share408Tweet255Pin92Scan
Previous Post

Mario Aji Nyaris Raih Poin di Moto2 Inggris

Next Post

Pakai Livery VR 46 Fabio Di Giannantonio Dikomentari Begini

Next Post
Pakai Livery VR 46 Fabio Di Giannantonio Dikomentari Begini

Pakai Livery VR 46 Fabio Di Giannantonio Dikomentari Begini

MotoGP Indonesia Perlu 13 Izin, Presiden Jokowi: Saya Lemas

Ini Daftar Harga Tiket MotoGP Indonesia, Masih Ada Diskon

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

motosport

© 2024 Motosport.id

Navigate Site

  • About
  • Advertise
  • Privacy & Policy
  • Contact

Follow Us

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
  • Login
No Result
View All Result
  • Home
  • News
  • Result
  • Modified
  • Figure
  • New Ride
  • Style
  • Shop

© 2024 Motosport.id